Harga Kelapa Murah, Pengepul Melemah
Desa Sarang Burung Kolam, Kec. Jawai, Kab. Sambas, Kalimantan Barat merupakan salah satu daerah yang memiliki perkebunan kelapa yang luas. Banyaknya produksi kelapa dan bahan olahannya berupa kopra ju ...
Load More
Desa Sarang Burung Kolam, Kec. Jawai, Kab. Sambas, Kalimantan Barat merupakan salah satu daerah yang memiliki perkebunan kelapa yang luas. Banyaknya produksi kelapa dan bahan olahannya berupa kopra juga diikuti dengan adanya pengepul kelapa di desa.
Tetapi, saat sekarang dengan kondisi harga kelapa dan kopra yang menurun banyak pengepul yang sudah banting stir ke jenis usaha yang lain. Kelapa yang dijual dalam bentuk bulat dijual seharga Rp. 800,- /Kg dan harga kopra Rp. 3700/kg.
Pengepul yang masih bertahan di Desa Sarang Burung Kolam sampai sekarang sebanyak 3 orang. Mulyadi (43) merupakan salah seorang dari pengepul kopra di desa, dalam sebulan mampu mengumpulkan 2 - 3 ton kelapa.
Pengepul membeli kelapa dalam bentuk bulat untuk kemudian diolah lagi menjadi bentuk kopra. Menurut pengakuan beliau, dengan harga kelapa yang murah kemudian dipotong biaya produksi dan biaya transportasi penjualan ke Kecamatan Jawai Selatan maka penghasilan yang didapat juga menurun, tetapi karena tidak ada pekerjaan yang lain maka dia mencoba bertahan.
Pengepul sangat mengharapkan harga kelapa dan kopra kembali melonjak naik seperti dahulu sehingga pendapatan pengepul bahkan pekebun kelapa bisa lebih meningkat. Selasa (19/2/2019).
Untuk mendownload aplikasinya bisa ke
Play Store